Peristiwa

Fahira Minta Semua Sumber Daya Dikerahkan Mencari Korban Lion Air JT-610

PARLEMENTARIA.COM – Anggota DPD RI Fahira Idris meminta semua sumber daya yang dimiliki harus dikerahkan untuk mencari para korban dalam musibah jatuhnya pesawat Lion Air JT-610 tersebut.

“Semua sumber daya harus dikerahkan untuk men-support tim pencari dan mengevakuasi sebanyak mungkin korban. Ini adalah salah satu cara kita meringankan duka mendalam yang dialami para keluarga korban,” kata Fahira, di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta (30/10/2018).

“Saya berharap semua korban bisa diketahui nasibnya, ditemukan jasadnya. Jika sudah meninggal, dievakuasi, diidentifikasi, dan diserahkan kepada keluarga korban untuk kemudian dikebumikan,” ulas Senator Jakarta ini.

Fahira mengungkapkan, salah satu pelipur duka para keluarga korban Pesawat Lion Air JT-610 adalah mendapat kepastiaan nasib para penumpang. Oleh karena itu pencarian dan evakuasi korban menjadi sangat penting dan berarti bagi keluarga korban.

Selain didukung berbagai peralatan, kesehatan dan keselamatan Tim Pencari dalam menjalankan tugasnya juga harus mendapat perhatian agar proses pencairan bisa maksimal.

Kemudian kata Fahira, selain mendoakan para korban dan keluarganya dalam setiap ibadah, juga dimintanya jangan lupa mendoakan semua anggota tim evakuasi yang sudah bekerja nonstop agar mereka semua diberi kesehatan dan keselamatan serta kemudahan sehingga berhasil menemukan dan mengevakuasi para korban. (chan)

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

To Top