Polhukam

MPR Minta Pangdam Tanjungpura Perhatikan Kesejahteraan Koramil

×

MPR Minta Pangdam Tanjungpura Perhatikan Kesejahteraan Koramil

Sebarkan artikel ini

JAKARTA– Koramil adalah ujung tombak dari alat negara yang berada pada lapisan paling bawah dan terdepan di tingkat pedesaan, dan beradaptasi langsung dengan masyarakat.

Karena itu, Wakil Ketua MPR Oesman Sapta Odang yang melakukan Kunjungan Kerja (Kunker) ke daerah pemilihannya Kalimantan Barat secara khusus meminta kepada Pangdam XII Tanjungpura Mayjen TNI Andhika Perkasa agar perhatiannya kepada Koramil betul-betul ditingkatkan.

Wakil Ketua MPR seperti siaran pers Humas MPR RI yang diterima Parlementaria.com mengungkapkan hal ini mengingat berbagai ancaman dihadapi bangsa Indonesia, terutama serangan yang merusak moral dan karakter bangsa, dalam bentuk narkoba.

“Kadang ia memakai celana hijau tapi bajunya baju preman, dan bersandal jepit. Dan, ia sangat diterima masyarakat di seluruh Indonesia,” kata dia ketika menyampaikan sambutan pada pembukaan Sosialisasi Empat Pilar, di Pangdam XII Tanjungpura, Kubu Raya, Kalimantan Barat, akhir pekan ini.

Untuk kewaspadaan, kata laki-laki yang akrab dipanggil OSO ini, perlu kebijakan dari Pangdam untuk meningkat kesejahteraan koramil karena mereka adalah ujung tombak, sehingga harus dipersiapkan, terutama untuk menjadi ketahanan nasional.

Pangdam Mayjen TNI Andhika Perkasa membenarkan bahwa Koramil memang ujung tombak. Sebagai contoh, didaerah perbatasan, Pangdam mengatakan, aparatur telah berhal menangkap penyelundup man narkoba. “Itu salah satu bukti bahwa Koramil itu memang ujung tombak,” ujar Mayjen TNI. (art)